SOLOPOS.COM - Seorang model sedang berpose dengan salah satu Smartphone Advan (JIBI/Harian Jogja/dok)

 

Harianjogja.com, JAKARTA — Tentu ada alasan yang kuat sehingga vendor lokal sekelas Advan rela menghamburkan uang jutaan euro agar bisa mendompleng ketenaran brand ternama seperti FC Barcelona dalam dua tahun ke depan.

Promosi Liga 1 2023/2024 Dekati Akhir, Krisis Striker Lokal Sampai Kapan?

Seperti ditegaskan Tjandra Lianto, Marketing Director Advan, langkah strategis ini ditempuh bukan untuk maksud ekspansi ke mancanegara. Namun lebih kepada upaya untuk memperkuat brand Advan di Tanah Air.

“Kami melihat Indonesia penggemar terbesar sepakbola, dan Barca punya 20 juta fans di Indonesia. Advan dan Barca punya visi dan misi yang sama, semangat juara. Kami ingin produk kita juga jadi kebanggaan seperti Barca,” ujarnya usai penandatangan kontrak bersama perwakilan FC Barcelona di Jakarta.

Selain kerja sama untuk integrasi produk dan marketing, Advan juga akan memproduksi smartphone dan tablet edisi khusus Advan Barca. Rencananya kedua produk seharga Rp1 juta hingga Rp2 juta ini diproduksi terbatas 10 ribu hingga 20 ribu unit saja.

“Kami tidak mengejar volume. Tapi kami akui ini juga bagian dari strategi marketing untuk menaikkan pangsa pasar ponsel kami yang masih di bawah 10%. Setidaknya agar sejajar dengan market share tablet kami yang sudah menembus 30%,” jelas Tjandra.

Seri Advan Barca untuk smartphone dan tablet ini nantinya akan dilengkapi dengan berbagai elemen klub asal Spanyol tersebut, termasuk logo, wallpaper, dan game sepakbola.

Selain itu, Advan juga akan merilis iklan produk ekslusif dengan melibatkan para bintang Barca seperti Lionel Messi, Xavi, Iniesta, dan bintang Barca lainnya di Stadion Camp Nou. Iklan tersebut dijadwalkan tayang sekitar Oktober-November 2014.

“Kami punya kontrak dua tahun dengan Barcelona. Supaya kerja samanya berjalan baik, kami tidak ingin seolah cuma sponsor saja. Kami ingin engagement yang lebih baik. Nanti juga akan ada aktivitas yang lebih interaktif dan kreatif. Jadi tidak sekadar nempelin logo saja,” pungkas Tjandra.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya