SOLOPOS.COM - Ilustrasi tower BTS (JIBI/Harian Jogja/Antara)

Solopos.com, SOLO-Tengah jadi sorotan lantaran kasus dugaan tindak pidana korupsi, apa itu yang dimaksud dengan proyek menara BTS 4G?  Simak penjelasannya di info teknologi kali ini.

Di tengah kasus hukum yang menyeret Johnny G Plate, Kementerian Komunikasi dan Informatika tetap melanjutkan pembangunan Program Penyediaan BTS 4G di daerah terdepan, terpencil dan tertinggal. Pelaksana Tugas Menkominfo Mahfud MD menyatakan sebagai salah satu program strategis nasional penyediaan Base Transceiver Station (BTS) 4G sangat dibutuhkan masyarakat.

Promosi Mimpi Prestasi Piala Asia, Lebih dari Gol Salto Widodo C Putra

“Sekarang masih diusahakan untuk dilanjutkan, karena [program penyediaan BTS 4G] itu proyek multi-years yang sudah berlangsung 14 tahun, kalau tidak diteruskan, ya, rugi,” tandasnya dalam Konferensi Pers di Ruang Serbaguna Kantor Pusat Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat, Senin (22/5/2023), dikutip dari laman kominfo.go.id pada Rabu (24/5/2023).

Lalu sebenarnya apa itu proyek BTS 4G?  Proyek pembangunan menara BTS 4G Bakti Kominfo ini sejatinya untuk memberikan pelayanan digital di daerah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T).  Dalam perencanaannya, Kemenkominfo akan membangun 4.200 menara BTS di berbagai wilayah Indonesia. Namun, para tersangka itu diduga melakukan perbuatan melawan hukum dengan merekayasa dan mengondisikan proses lelang proyek.

Dikutip dari laman Baktikominfo, Rabu (24/5/2023), BTS merupakan singkatan dari Base Transceiver Station atau stasiun pemancar. Tugas utama stasiun pemancar adalah mengirimkan dan menerima sinyal radio ke perangkat komunikasi seperti telepon rumah,telepon seluler dan sejenis gadget lainnya. Tower BTS bentuknya bisa bervariasi, ada yang kaki segi empat, kaki segitiga, bahkan ada yang hanya berupa pipa panjang saja.

BTS adalah salah satu bentuk infrastruktur telekomunikasi yang berperan penting dalam mewujudkan komunikasi nirkabel antara jaringan operator dengan perangkat komunikasi. Tugas utama BTS adalah mengirimkan dan menerima sinyal radio ke perangkat komunikasi seperti telepon rumah,telepon seluler dan sejenis gadget lainnya. Kemudian sinyal radio tersebut akan diubah menjadi sinyal digital yang selanjutnya dikirim ke terminal lainnya menjadi sebuah pesan atau data.

Setelah tahu apa itu proyek BTS 4G,  ketahui pula bahwa tower BTS merupakan salah satu komponen dari perangkat BTS. Tower sendiri adalah suatu menara yang dibuat dari besi atau pipa.

Dalam pembuatan tower BTS bentuknya bisa bervariasi, ada yang kaki segi empat, kaki segitiga, bahkan ada yang hanya berupa pipa panjang saja. Umumnya tower BTS memiliki panjang antara 40 meter hingga 75 meter. Tiap daerah memiliki panjang tower BTS yang berbeda-beda disesuaikan dengan kondisi geografis serta luas jangkauan jaringan yang ditargetkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya