Teknologi
Kamis, 14 Januari 2016 - 02:01 WIB

APLIKASI GOOGLE : Driving Mode Bikin Google Maps Cerdas

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Google Maps (www.offthegridnews.com)

Aplikasi Google Maps memiliki fitur baru bernama Driving Mode yang membuatnya semkain pintar.

Solopos.com, SOLO — Perusahaan teknologi Amerika Serikat, Google, memberikan fitur baru bagi aplikasi Google Maps. Fitur yang dijuluki Driving Mode itu akan membuat aplikasi Google Maps semakin pintar.

Advertisement

Sebagaimana laporan 9to5google.com, Rabu (13/1/2016), fitur baru Driving Mode bisa mengecek beberapa daerah yang pernah dikunjungi dan ditempati pengguna. Beberapa daerah yang sempat terekam Google Maps akan dipakai Driving Mode.

Fitur Driving Mode nantinya bisa digunakan pengguna untuk memberikan petunjuk dan arah tentang daerah yang akan dituju. Apabila pengguna bingung dan tersesat, Driving Mode bisa memberikan saran atau petunjuk.

Fitur baru Driving Mode nantinya bisa digunakan di aplikasi Google Maps 9.19. Google juga merilis fitur terbaru aplikasi Google Maps yang mendukung fitur navigasi offline. Sejauh ini, Google baru menyematkan fitur itu untuk aplikasi Google Maps di perangkat Android.

Advertisement

Menurut Google, Google Maps ini berbeda dengan sistem navigasi Nokia Here yang menggunakan peta offline secara lengkap. Google Maps hanya dapat mengunduh peta secara offline pada area tertentu, misalnya hanya kota yang ditinggali pengguna.

Dengan demikian maka data peta secara offline tidak akan terlalu memakan penyimpanan yang besar di smartphone. Data yang kecil tersebut juga akan memudahkan dalam pembaruan dan sinkronisasi secara online apabila diperlukan.

Selain navigasi, Google Maps dalam versi offline juga tetap mendukung fitur pencarian. Berbagai informasi tempat menarik seperti lokasi maupun jam buka, nomer kontak, dan informasi berguna lain juga tetap tersimpan di perangkat smartphone meski tidak ada koneksi Internet.

Advertisement

Data peta kota, wilayah, atau negara yang sudah disimpan dapat dilihat dari menu Google Maps. Pengunduhan informasi atau sinkronisasi juga diatur agar hanya dilakukan saat menggunakan koneksi Wfi untuk menghindari penyedotan kuota data seluler.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif