SOLOPOS.COM - Ilustrasi penggunaan panel tenaga surya di atap rumah (Freepik)

Solopos.com, SOLO – Biaya pasang panel surya semakin terjangkau seiring dengan pertumbuhan minat masyarakat. Namun sebelum mengetahui perinciannya, Anda perlu mengetahui apa itu panel surya dan seberapa efisien untuk menghemat pengeluaran.

Saat ini, kebanyakan masyarakat Indonesia masih bergantung pada pada batu bara untuk memenuhi sumber energi. Masalahnya, cadangan batu bara Indonesia diprediksi akan habis dalam 20 tahun ke depan.

Promosi Alarm Bahaya Partai Hijau di Pemilu 2024

Sebelum batu bara habis, sudah sepatutnya kita beralih kesumber energi alternatif. Salah satu sumber energi itu adalah tenaga surya.

Perkembangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya

Saat ini, pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) telah berkembang dan berpotensi menjadi salah satu jenis investasi teknologi yang menjanjikan. Salah satu alasannya adalah tarif listrik yang bersumber dari batu bara diprediksi akan melonjak seiring dengan jumlahnya yang kian menipis. Bulan Juni 2022 ini saja tarif listrik golongan diatas 3.500 VA naik sebesar 17%.

Untuk skala rumah tangga, kenaikan harga listrik setiap tahunnya tentunya akan terasa memberatkan. Terlebih bagi skala yang lebih besar seperti pabrik industri ataupun gedung perkantoran yang dapat menguras beban anggaran perusahaan menjadi lebih besar.

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, panel surya dengan biaya pasang yang mulai terjangkau menjadi solusi yang tepat. Biaya listrik dari energi matahari diklaim lebih irit hingga 30% jika dibandingkan dengan listrik yang bersumber batu bara.

Baca Juga: Desa Mandiri Energi, Pembangkit Listrik Tenaga Surya & Angin di Cilacap

Sementara sumber energi ini tentu bisa didapatkan secara melimpah, tanpa ada biaya produksi dan biaya distribusi yang mahal.

Mau Pasang Panel Surya, Baiknya ke Mana?

SUN Energy merupakan pengembang proyek sistem tenaga surya terbesar yang ada di Indonesia.

Didirikan pada 2016, SUN Energy telah sukses dalam menggarap proyek lebih dari 280 MWp hanya dalam kurun waktu enam tahun di 4 negara.

SUN Energy siap membantu masyarakat untuk pasang panel surya dengan biaya yang tentu terjangkau, khususnya untuk sektor industri dan komersial dengan daya di atas 200 kilowatt peak (kWp) tanpa biaya apapun.

Saat ini, sudah banyak klien-klien besar yang mempercayakan investasi pembangkit listrik tenaga suryanya kepada SUN Energy.

Selain dalam negeri, SUN Energy juga telah berhasil menggarap berbagai proyek internasional di beberapa negara seperti Taiwan, Thailand, dan Australia.
SUN Energy bekerja sama dengan berbagai mitra teknologi terdepan yang terbukti kualitasnya agar dapat menyediakan produk yang andal dan aman bagi konsumen.

Baca Juga: Pemkot Solo bakal Wajibkan Bangunan Pasang Panel Surya, Termasuk Rumah?

Di samping biaya, dalam hal teknis seperti pasang panel surya, SUN Energy juga telah memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI) dan telah tersertifikasi ISO 45001 (standar internasional sistem manajemen kesehatan dan keselamatan kerja), ISO 9001 (standar internasional pada bidang sistem manajemen mutu), serta ISO 14001 (standar internasional untuk manajemen lingkungan).

Instalasi yang ditawarkan pun dilakukan melalui layanan yang terintegrasi secara lengkap, mulai dari desain konsep, perizinan, pembiayaan awal, proses pemasangan, hingga perawatan yang dilakukan secara profesional.

Dengan demikian, pengguna bisa mengandalkan SUN Energy dan mulai beralih menggunakan tenaga surya dalam memenuhi kebutuhan listrik yang kian meningkat dengan gratis.

PLTS SMPN 23 Solo
Petugas mengecek kondisi panel surya yang terpasang pada atap gedung SMPN 23 Solo, Selasa (21/12/2021). (Solopos/Nicolous Irawan)

Alasan Harus Pilih SUN Energy Buat Pasang Panel Surya

Ada sejumlah alasan untuk pasang panel surya daru SUN Energy, antara lain:

  1. Model pembayaran biaya yang menarik dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan, salah satunya rental dengan biaya nol rupiah
  2. Penghematan tarif listrik hingga 30%
  3. Gratis biaya konsultasi, perizinan, pemasangan, dan perawatan
  4. Meningkatkan nilai perusahaan sebagai Green Company
  5. Jaminan garansi pada perangkat teknologi sistem tenaga surya selama 25 tahun
  6. Berpengalaman menangani proyek instalasi panel surya perusahaan-perusahaan besar sejak tahun 2016
  7. Memaksimalkan area tidak terpakai seperti lahan kosong dan atap sebagai alternatif sumber listrik
  8. Penanganan pemeliharaan dan pengawasan oleh tim ahli yang telah tersertifikasi

Baca Juga: Energi Surya Topang Masa Depan EBT

Biaya Pasang Panel Surya SUN Energy

SUN Energy memiliki tiga model pembiayaan inovatif dan menarik untuk memudahkan para konsumennya. Berikut tiga model pembiayaan yang ditawarkan oleh SUN Energy:

1. Pembayaran Penuh/SUN Purchase

Pada model pembayaran ini, Anda tentunya bisa memiliki PLTS sendiri dengan membayar penuh sistem panel surya.

Biaya pasang panel surya ini akan memberikan manfaat berupa penghematan biaya listrik hingga 30% setiap bulannya. Manfaat ini tentunya akan langsung dirasakan sejak hari pertama perusahaan Anda menggunakan panel surya.

2. Cicilan Panel Surya (3-6 Tahun)/SUN Leasing

Model pembayaran ini tentunya sangat cocok bagi Anda yang ingin mencoba panel surya dengan sistem pembayaran cicil. Nantinya, setelah cicilan panel surya telah lunas, maka sistem tenaga surya tersebut dapat dimiliki secara penuh oleh perusahaan Anda.

Baca Juga: Tagihan Listrik Berkurang Pakai PLTS Atap, Segini Biaya Pemasangannya



3. Sewa Berdasarkan Kinerja Produk (15-25 Tahun)/SUN Rental

Model ini menawarkan keuntungan dengan biaya instalasi nol rupiah sehingga memungkinkan perusahaan Anda memasang panel surya tanpa uang muka. Nantinya, proses pembayaran dapat dilakukan berdasarkan kinerja sistem energi surya yang digunakan setiap bulannya.

Jadi, bagi Anda yang ingin mendapatkan biaya pasang panel surya terjangkau, bisa langsung menghubungi SUN Energy sekarang juga. Dapatkan informasi lebih lanjut tentang instalasi panel surya di laman https://sunenergy.id/id/dp-0/.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya