SOLOPOS.COM - Ilustrasi podcast. (Freepik)

Solopos.com, SOLO – Dalam membuat podcast atau siniar dengan cara menarik sangat dibutuhkan agar banyak yang menonton. Apalagi podcast menjadi salah tontonan yang lagi digandrungi masyarakat di Youtube.

Podcast menjadi salah satu fenomena di media sosial yang cenderung menjadi konsep jurnalisme baru. Menurut kamus Miriam-Webster online, podcast merupakan sebuah program, seperti musik dan pembicaraan yang tersedia dalam format digital dan bisa diunduh melalui internet.

Promosi Pembunuhan Satu Keluarga, Kisah Dante dan Indikasi Psikopat

Seiring perkembangan zaman, podcast yang awalnya menyajikan konten audio dan hanya bisa didengar, kini podcast tumbuh dengan elemen visual, video, atau dikenal dengan video podcast.

Berdasarkan data dari Brandastic.com, ternyata 49% orang banyak mendengarkan podcast saat di rumah, 22% saat mengemdui, 11% saat bekerja, dan 8% ketika berolahraga. Dengan data tersebut, tentu podcast menjadi salah satu sarana penyampaian informasi yang banyak diminati penonton maupun pendengar.

Melihat peluang besar tersebut, lalu bagaimana sih cara bikin podcast agar lebih menarik sehingga banyak ditonton dan berdampak pada personal branding Anda?

Nah, berikut terdapat beberapa langkah yang bisa Anda coba untuk membuat podcast menarik.

Cara Bikin Podcast Menarik

  • Menentukan Tema

Sebelum Anda membuat podcast, tentukan terlebih dahulu tema atau topik yang bakal dibahas. Alangkah baiknya, topik yang dibahas lagi menjadi tren di media sosial dan banyak diperbicangkan publik.

  • Konsep Podcast

Cara bikin podcast supaya banyak yang menonton adalah dengan membuat konsepnya semenarik mungkin. Anda harus mematangkan terlebih dahulu konsep yang akan dibawa ke podcast, misalnya serius, santai, komedi atau humor, misteri, dan lain sebagainya.

Namun, berdasarkan riset yang ada, podcast yang paling banyak ditonton Gen Z ada komedi, horor, berita, pop and culture, dan mindfullnes.

  • Sarana dan Prasarana

Agar podcast menarik, perlu didukung dengan sarana prasarana yang memadai. Mikrofon menjadi kunci dalam podcast. Jika ingin menghasilkan suara yang lebih jernih sebaiknya gunakan mikrofon analog. Namun, kamu memerlukan audio interface sebagai alat tambahan untuk mengkonversi audio dari analog ke digital.

Selain itu, tempat juga menjadi faktor kedua dalam membuat podcast menarik atau tidak. Sebisa mungkin tempat podcast sejalan dengan tema dan konsep yang diangkat.

  • Produksi

Memasuki proses produksi, agar podcast menarik, jangan lupakan cara satu ini. Pastikan lokasi tempat merekam atau syuting podcast tidak berisik dan kedap suara. Hal ini bertujuan agar podcast menghasilkan suara yang jernih.

  • Penyuntingan

Tahap terakhir sebelum podcast tayang di Youtube atau media sosial lainnya, Anda harus melakukan penyuntingan agar siniar yang dihasilkan lebih menarik.

Jika memang Anda belum berpengalaman dalam membuat podcast, Solopos Media Group (SMG) mempunyai layanan produksi podcast. Beberapa podcast dengan bintang tamu besar pernah diproduksi SMG, seperti Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah Sudaryono, Bupati Wonogiri Joko Sutopo (Jekek), Ketua Umum DPP Realestat Indonesia Joko Suranto, hingga Fery Farhati dan Mutiara Baswedan yang keduanya merupakan istri serta anak dari Anies Baswedan.

Selain itu, SMG juga mempunyai sarana dan prasarana yang mendukung dalam produksi podcast, seperti kamera, audio-video, dan studio. Nah, bagi Anda yang ingin membuat podcast menarik sehingga banyak ditonton publik dengan cara produksi di SMG, bisa menghubungi nomor berikut ini: https://wa.me/6281221111835.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya