Teknologi
Sabtu, 7 Januari 2017 - 14:00 WIB

CES 2017 : LG Stylus 3 Debut di Las Vegas

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - LG Stylus 3 (Phonearena)

CES 2017 menjadi debut bagi smartphone LG Stylus 3.

Solopos.com, LAS VEGAS – Vendor asal Korea Selatan, LG, tak mau kalah dengan para rival seperti Xiaomi, Huawei, dan Asus yang merilis smartphone terbaru di Consumer Electronic Show (CES) 2017, Las Vegas, Amerika Serikat.

Advertisement

Seperti dikutip dari Phonearena, Sabtu (7/1/2017), LG meluncurkan smartphone terbaru Stylus 3 atau Stylo 3 yang ditujukan untuk pasar Amerika Serikat. Ponsel pintar kelas menengah itu dibekali spesifikasi mumpuni.

Smartphone terbaru penerus Stylus 2 itu diperkuat chipset Mediatek octa-core. Sama seperti Stylus 2, LG Stylus 3 dibekali layar berukuran 5,7 inci. Di sektor kamera belakang, LG menyematkan resolusi 13 megapiksel (MP) dan kamera depan beresolusi 8 MP.

Smartphone terbaru LG Stylus 3 juga diperkuat daya baterai 3.200 mAh dengan berbagai fitur pendukung seperti Bluetooth, Wifi,USB Type B 2.0, FM Radio DAB+, stylus, dan sensor sidik jari.

Advertisement

Seperti diketahui jaringan radio DAB+ telah ada di smartphone LG Stylus 2. Jaringan radio DAB+ di LG Stylus 3 tidak standar. Jadi penggunaanya berbeda tergantung sinyal radio di negara masing-masing pengguna.

Jaringan DAB dan DAB+ lebih sring digunakan di kawasan Eropa. DAB memberi kode siaran di format MPEG2 atau MP2. Sementara DAB+ memakai format aacPlus, yang menyajikan peningkatan kualitas jaringan radio.

Meski sudah diluncurkan di CES 2017, LG tidak langsung menjual smartphone terbaru Stylus 2. Ponsel pintar LG Stylus 3 bisa jadi akan mulai dijual bulan depan. Harga jualnya juga masih dirahasiakan LG.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif