Teknologi
Selasa, 3 Januari 2017 - 14:30 WIB

CES 2017 : Qualcomm Siap Pamerkan Snapdragon 835

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Prosesor Snapdragon 835 (Phonearena)

CES 2017 akan menjadi panggung dari prosesor Snapdragon 835.

Solopos.com, LAS VEGAS – Prosesor Snapdragon 835 sepertinya akan menjalani debut dalam gelaran Consumer Electronics Show (CES) 2017 di Las Vegas, Amerika Serikat, 5 Januari mendatang.

Advertisement

Seperti dikutip Solopos.com dari Phonearena, Selasa (3/1/2017), sebelum diperkenalkan, bocoran prosesor Snapdragon 835 sudah muncul di dunia maya. Bocoran itu adalah gambar presentasi prosesor andalan Qualcomm tersebut.

Melihat bocoran itu, prosesor Snapdragon 835 bisa jadi akan dipamerkan di CES 2017. Menurut presentasi itu, prosesor Snapdragon 835 27% lebih baik ketimbang Snapdragon 820 yang dirilis tahun lalu.

Untuk memperkuatnya, Qualcomm juga menyematkan core Kryo 280 dan Adreno 540 di bagian grafis. Kemampuan render Qualcomm juga 25% lebih cepat daripada Snapdragon 835. Pilihan warnanya juga lebih banyak 60% lebih daripada generasi sebelumnya.

Advertisement

Prosesor Snapdragon 835 membuat vendor smartphone bisa menyematkan baterai dengan daya besar, fitur pengisian baterai cepat Quick Charging 4.0 dan autofocus kamera yang lebih oke.

Beberapa smartphone terbaru buatan Asus dan LG sepertinya akan menggunakan prosesor Snapdragon 835. Selain itu, Samsung Galaxy S8 juga disebut-sebut akan diperkuat prosesor terkuat milik Qualcomm itu.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif