Teknologi
Kamis, 14 Februari 2013 - 09:33 WIB

Dituding Langgar Paten, Sony Dituntut Kompetitor

Redaksi Solopos.com  /  Esdras Ginting  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sony F65/dok

Sony F65/dok

JAKARTA—Sony Corp mendapat tuntutan dari ‘sesama’ produsen kamera. Perusahaan asal Jepang ini dituding melanggar paten yang dimiliki oleh Red Digital, pihak penuntut.

Advertisement

Red, pembuat kamera sineas ini mengeluhkan bahwa sejumlah kamera besutan Sony memakai paten mereka tanpa lisensi. Dalam dokumen yang diajukan di pengadilan federal disebutkan bahwa Red juga meyakini bahwa kamera yang bermasalah tadi mengakibatkan Red ‘menderita’ dalam hal sales, bisnis, serta pendapatan.

Tidak cukup sampai di sini, Red juga mengatakan bahwa reputasi mereka turut tercoreng, demikian seperti dikutip dari Deadline, Rabu (13/2/2013). Adapun kamera yang dipercaya melanggar paten adalah Sony F65, F55 dan F5.

Red menginginkan Sony untuk menghentikan penjualan model-model tersebut. Bukan hanya itu, pihaknya juga ingin ketiga model tersebut ‘dihancurkan’.

Advertisement

Red sendiri bukanlah nama baru di industri perfilman. Perusahaan ini didirikan oleh miliuner Jim Jannard di tahun 1999. Salah satu produknya, yakni Red One dan beberapa model lainnya telah dipakai untuk syuting film seperti The Hobbit: An Unexpected Journey, The Girl with the Dragon Tattoo, hingga Prometheus.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif