SOLOPOS.COM - Black Heart (Blogemoji)

Apple menghadirkan emoji black heart yang mengekspresikan kesedihan dan kesakitan.

Solopos.com, SOLO — Natal akan segera tiba. Untuk merayakannya, Apple menghadirkan 100 emoji baru dalam update sistem operasi IOS 10.2. Salah satu emoji baru itu adalah black heart.

Promosi Ada BDSM di Kasus Pembunuhan Sadis Mahasiswa UMY

Seperti dikutip Solopos.com dari Huffingtonpost, Minggu (18/12/2016), sistem operasi IOS 10.2 sudah bisa diunduh pengguna Ipad dan Iphone. Banyak pengguna smartphone Apple yang mengandalkan emoji untuk mengekspresikan sesuatu.

Selain black heart, Apple juga menghadirkan berbagai emoji menarik lain seperti gorila, badut, dan bloody avocado, facepalm. Tapi emoji yang paling populer sepertinya adalah black heart.

Menurut Emojipedia, emoji black heart merupakan hati dengan warna hitam gelap yang bisa digunakan pengguna untuk mengekspresikan rasa sakit hati, sedih, atau kegelapan hati.

Seperti dikutip dari Forbes, setelah dirilis dalam versi penuh, OS terbaru IOS 10.2 juga dibekali beberapa fitur baru seperti TV terbaru, Single Sign-On, wallpaper, widget aplikasi video, setting untuk kamera, 100 emoji anyar, dan sistem hold to speak.

Apple juga memberikan fitur untuk memberikan efek pada layar, sistem untuk memberikan nilai aplikasi, dan ikon headphone yang tersemat di status bar. Semua fitur itu bisa dinikmati pengguna smartphone milik Apple setelah mengeklik software update IOS 10.2.

Pembaruan sistem operasi IOS 10.2 sudah bisa diunduh mulai dari Iphone 5 sampai Iphone 7, Ipad 4, dan Ipod touch generasi keenam hingga terbaru. Selamat mencoba dan mengekspresikan berbagai emoji baru terutama black heart.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya