Teknologi
Rabu, 3 September 2014 - 10:45 WIB

FENOMENA UNIK : Misteri Lubang Bawah Air di Utah Terungkap

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sink Hole di Kawah Utah, AS (Deseret News)

Solopos.com, SOLO – Sebuah sink hole atau lubang misterius di bawah air secara tiba-tiba muncul di sebuah kawah yang terletak di Utah Selatan, Amerika Serikat (AS).

Munculnya lubang misterius ini membikin bingung para ilmuwan. Kini ahli geologi percaya fenomena tersebut disebabkan tanah terlipat yang memicu tanah runtuh dan menciptakan letusan kecil.

Advertisement

Sink hole bawah air kawah tersebut kali pertama ditemukan oleh Gary Dalton asal Circleville, Ohio, AS, bulan lalu. Ia melihat sebuah lubang aneh dan tak biasa di kawah setelah sebagian airnya terkuras untuk irigasi.

Di bawah permukaan kawah ia melihat lingkaran besar dengan diameter sekitar 7,6 meter. Tepi bagian luar dipenuh dengan ganggang. Jika dilihat secara seksama, lingkaran tersebut terlihat seperti sesuatu yang meletus dari bawah dan membentuk kawah gunung berapi kecil.

Setelah melalui perdebatan panjang, ahli dari survei geologi, Utah, AS, Bill Lund, mengatakan fenomena sink hole ini disebabkan karena tanah berlipat.

Advertisement

Kawah ini telah dikeringkan dan diisi air lebih dari selusin kali dalam dua tahun terakhir. Beban berat yang terulang di tanah menyebabkan beberapa tanah di kawah tersebut runtuh dan membuat letusan kecil.

“Sepertinya tanah runtuh dan dipadatkan, sehingga memaksa udara dan air menciptakan lubang tersebut,” ujar Lund sebagaimana dilansir Daily Mail, Selasa (2/8/2014).

Lund mengungkapkan analisisnya hanyalah sebuah kemungkinan. Ia belum pernah melihat fenomena serupa sebelumnya. Ia mengatakan masih banyak pertanyaan yang belum terjawab.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif