Teknologi
Rabu, 20 November 2013 - 12:37 WIB

Honda Bikin Alat Bantu Jalan untuk Penderita Stroke

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Walking Assist Device (istimewa)

Solopos.com, JAKARTA–Honda mengembangkan sebuah alat bernama Walking Assist Device untuk membantu pasien stroke berjalan dan meningkatkan mobilitasnya.

Honda mengumumkan pekan lalu bahwa mereka tengah menguji perangkat bertenaga baterai itu di Institut Rehabilitasi Chicago.

Advertisement

Honda menyatakan Walking Assist Device menggunakan teknologi kendali yang dikembangkan setelah mempelajari gaya gerak tubuh manusia.

Menggunakan pembacaan dari sudut sensor pergerakan pinggul pasien, komputer mengaktifkan motor untuk meningkatkan simetri setiap kali pasien mengangkat kaki dan melangkah.

Desain sederhana ini memiliki sabuk yang dapat disesuaikan agar sesuai dengan ukuran tubuh dan pakaian orang. 100 Unit alat ini telah disewa di berbagai rumah sakit di Jepang.

Advertisement

Produsen otomotif ini mengungkapkan telah bekerjasama dengan lembaga penelitian di Jepang untuk mengembangkan alat ini demi mendapatkan umpan balik dari pengguna, terapis fisik dan dokter.

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit, hampir 800 ribu orang Amerika terkena stroke setiap ta hun yang 80 persen diantaranya mengalami kendala berjalan, demikian CNET.com.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif