SOLOPOS.COM - Ilustrasi iPhone. (iBox)

Solopos.com, SOLO-Arti kode ZP/A pada iPhone sebaiknya diketahui terutama bila kamu ingin membeli gadget ini secara online. Simak ulasannya di info gadget kali ini.

Hal yang sama juga berlaku bagi kamu jika ingin membeli gadget bekas. Mengetahui arti kode model iPhone adalah hal yang sangat penting. Karena dengan begitu, kalian bisa cek asal negara dari perangkat tersebut.

Promosi Kanker Bukan (Selalu) Lonceng Kematian

Sebelum tahu artinya, sebetulnya kode seperti ZP/A tidak akan berdampak pada kualitas iPhone. Sebab  masing-masing iPhone sudah mendapat quality control yang sama.

Kode tersebut hanya menunjukkan negara asal pembuatnya. Nah, hal terpenting lainnya adalah syarat klaim garansi. Membeli iPhone resmi Indonesia direkomendasikan karena bisa diklaim garansi iBox. Lalu, iPhone yang dijual di satu negara memiliki perbedaan nomor seri, aksesoris dan regulasi penggunaan.

Contoh iPhone ZP/A yang asal Singapura memiliki charger persis seperti Indonesia. Sedangkan, iPhone LL/A yang dijual di Amerika memiliki kabel gepeng/pipih.

Berikut ini daftar kode model yang biasanya diberikan oleh Apple untuk produk iPhone mereka di seluruh dunia dikutip dari berbagai sumber pada Kamis (4/1/2024):

LL/A: Amerika Serikat, Kanada, dan beberapa subwilayah lain di Amerika Utara.
ZP/A: Singapura.
ZA/A: Indonesia.
PA/A: Indonesia (mungkin merupakan model yang dijual melalui operator XL).
ID/A: Indonesia (mungkin merupakan model yang dijual melalui operator Telkomsel).
VC/A: Kanada.
X/A: Australia, New Zealand.
J/A: Jepang.
KH/A: China, Korea Selatan.
KN/A: Denmark, Norwegia.
KS/A: Finlandia, Swedia.
LE/A: Argentina.
MG/A: Hungaria.
MY/A: Malaysia.
NF/A: Belgia, Prancis, Luxembourg.
PL/A: Polandia.
PO/A: Portugal.
PP/A: Filipina.
SE/A: Serbia.
SL/A: Slowakia.
SO/A: Afrika Selatan.
TA/A: Taiwan.
TU/A: Turki.
ZD/A: Jerman, Belgia, Luksemburg, Belanda, Austria, Prancis, Swiss, Monaco.
ZW/A: Zimbabwe.
ZM/A: Zambia.

Setelah tahu arti kode ZP/A pada iPhone, ketahui juga bahwa ponsel pintar ini terdapat beberapa kode awalan yang menunjukkan produk itu merupakan iPhone garansi resmi Indonesia:

PA/A: XL.
ID/A: Telkomsel.
FE/A: Indosat.
SA/A: GDN.

Setelah tahu arti kode ZP/A pada iPhone, ketahui bahwa kode model piranti keluaran Apple ini merupakan kombinasi huruf dan angka unik yang diberikan untuk setiap perangkat. Fungsinya untuk mengidentifikasikan negara atau region asal dari perangkat tersebut didistribusikan.

Karena setiap negara pasti punya regulasi tertentu terkait dengan perangkat telekomunikasi dan jaringan yang bisa digunakan. Jadi Apple membuat produk iPhone yang sesuai dengan persyaratan setiap negara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya