SOLOPOS.COM - Ilstrasi Yesus on Google Street View (Reddit.com)

Solopos.com, NEW YORK – Masih ingat dengan berita heboh penampakan Yesus di Google Earth? Kabar itu hingga kini tak kunjung reda jadi perhatian publik. Bahkan perbincangan terkait topik itu di kalangan netizen semakin ramai saja.

Sebuah postingan di Reddit bahkan menamai “Penampakan Hantu di Langit Swiss” kala mengunggah screenshot serupa. Alhasil, penampakan karakter samar di Swiss yang dapat dilihat dari Google Street View itu kembali jadi pembahasan panas. Objek misterius itu kini bukan lagi disebut Yesus, melainkan hantu.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Dilansir Techeblog, Senin (24/3/2014), Google Maps telah mengambil gambar pemandangan jalanan selama beberapa tahun dan raksasa mesin pencari itu menangkap sosok menarik. Objek itu ditangkap kamera yang berlokasi di kawasan atas tepi danau Swiss.

Website Techeblog juga memberikan informasi mengenai langkah-langkah untuk melihat langsung penampakan tersebut. Anda bisa mengakses sendiri dengan melakukan copy dan paste kordinat lokasi 47.110579, 9.227568.

Jika gambar itu diperdekat, maka Anda akan menagkap sosok ini. Gambar terlihat samar dan tidak menampakkan karakter tertentu, meski demikian belakangan waktu ada yang menyebutnya sebagai karakter Yesus.

Dilaporkan Huffingtonpost, Selasa (29/10/2013), gambar itu tadinya diindikasikan Yesus. Secara samar-samar gambar dikatakan menunjukan sang mesias dengan ibundanya berjalan di atas awan putih di peta yang menunjukkan salah satu wilayah di Swiss. Sosok yang tampak lebih gelap, yang dikatakan sebagai Yesus dapat dilihat di sebelah kiri. Sementara sosok Bunda Maria, yang terlihat berwarna putih dan merah muda, berada di sebelah kanannya.

Mirror.co.uk, Selasa (29/10/2013), menyebut sosok Bunda Maria terlihat mengenakan gaun dengan kepala tertunduk dan posisi tangan sedang menengadah seolah berdoa. Gambar itu tertangkap oleh Google Earth di atas sebuah kendaraan melaju dengan pencitraan di sepanjang jalan tol A5 di dekat Walensee, danau terbesar di Swiss.

Aplikasi Google Street View dalam Google Maps dan Google Eart memang terkadang menangkap sosok misterius. Meskipun banyak yang menyebutnya hanya fenomena teknologi, tak sedikit yang berspekulasi.

Google Street View merupakan teknologi yang ditampilkan dalam Google Maps dan Google Earth yang menyediakan pemandangan panorama dari posisi di sepanjang jalan di seluruh dunia. Layanan ini telah diluncurkan sejak 25 Mei 2007 dan menampilkan pemandangan jalan raya serta kota di berbagai negara di seluruh dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya