Teknologi
Rabu, 30 November 2022 - 19:35 WIB

Masih Ada Waktu 1 Bulan, Yuk Ikuti Lomba Foto Astra Berhadiah Motor

Bc  /  Danang Nur Ihsan  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Lomba Foto Astra 2022. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Astra masih membuka kesempatan bagi masyarakat untuk mengikuti Lomba Foto Astra 2022. Ada waktu hingga satu bulan ke depan untuk mengirimkan foto terbarik yang sesuai dengan tema “Bangkit Bersama Untuk Indonesia“.

Pendaftaran lomba foto Astra sebenarnya sudah dibuka 5 September 2022. Lomba akan ditutup pada 31 Desember 2022. Peserta lomba hanya perlu mengirimkan foto yang diikutsertakan dalam lomba ini dengan menyimak panduannya di website www.satu-indonesia.com.

Advertisement

Para pemenang akan mendapatkan hadiah keren mulai dari motor hingga tablet dan wireless earbuds.

Lomba ini bisa diikuti masyarakat umum dan pewarta alias jurnalis. Ada beberapa ide foto yang mungkin bisa menginspirasi masyarakat yang ingin mengikuti lomba ini. Apa saja? Berikut ide tema Lomba Foto Astra 2022 untuk masyarakat umum seperti dikutip dari laman www.satu-indonesia.com:

Advertisement

Lomba ini bisa diikuti masyarakat umum dan pewarta alias jurnalis. Ada beberapa ide foto yang mungkin bisa menginspirasi masyarakat yang ingin mengikuti lomba ini. Apa saja? Berikut ide tema Lomba Foto Astra 2022 untuk masyarakat umum seperti dikutip dari laman www.satu-indonesia.com:

Baca Juga: Ditutup 31 Desember, Ini Syarat Ikut Lomba Foto Astra 2022 Berhadiah Motor

Chief of Corporate Affairs Astra, Riza Deliansyah, mengatakan lomba ini digelar sebagai bentuk apresiasi terhadap anak bangsa yang terus bangkit dan bergerak bersama-sama untuk mendukung pemulihan negeri.

Advertisement

Melalui Lomba Foto Astra 2022, para pehobi foto dapat ikut bergabung untuk mengabadikan potret objek, sosok, atau kegiatan yang berdampak positif dan memunculkan semangat serta menggambarkan perjuangan untuk kebangkitan Indonesia.

Baca Juga: Mengenal SATU Indonesia Awards, Tema Tulisan Anugerah Pewarta Astra 2022

Sementara itu, syarat mengikuti Lomba Foto Astra 2022 bisa disimak di website www.satu-indonesia.com. Syarat foto untuk Lomba Foto Astra 2022 di antaranya:

Advertisement
  1. Foto yang dilombakan adalah hasil karya sendiri, belum pernah dipublikasikan di media massa (kecuali media sosial) dan belum pernah memenangkan gelar apa pun dalam perlombaan dan atau kontes fotografi baik offline maupun online.
  2. Pengambilan foto dalam periode 2018-2022 (tercantum di metada EXIF).
  3. Foto harus sesuai dengan norma-norma sosial serta tidak mengandung unsur kekerasan, politik, pornografi, penghinaan ataupun pelecehan terhadap SARA.
  4. Foto harus dalam format digital. Foto diambil menggunakan kamera digital (DSLR, pocket, mirrorless) atau smartphone yang mendukung ketentuan format foto. Tidak diperkenankan untuk mengunggah scan negatif, transparansi atau hasil cetak foto.
  5. Foto kolase dan montase tidak diperkenankan. Editing diperkenankan hanya sebatas warna, kontras, dodging, burning, rotating, dan cropping.

Riza menambahkan Astra mempersembahkan sejumlah hadiah menarik yang bisa diraih oleh para pemenang Lomba Foto Astra dan Anugerah Pewarta Astra 2022 dari kategori wartawan maupun umum.

Baca Juga: Sisihkan 13.453 Peserta, 6 Anak Muda Inspiratif Raih SATU Indonesia Awards 2022

Hadiah dimaksud antara lain Juara I berhak atas hadiah Honda PCX e:HEV, Juara II bisa memboyong motor Honda ADV 160, Juara III disiapkan hadiah Honda Vario 160, Juara Harapan akan mendapatkan DJI Mavic Mini 2, Juara Favorit bisa membawa pulang Samsung Galaxy Tab A7, dan ada Hadiah

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif