Teknologi
Jumat, 30 Oktober 2015 - 19:45 WIB

MEDIA SOSIAL TERPOPULER : Kini, Chatting Lewat Facebook Messenger Tak Harus Berteman

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Fitur chatting di Facebook Messenger. (Istimewa)

Media sosial terpopuler Facebook menyematkan fitur baru di Messenger.

Solopos.com, NEW YORK – Media sosial terpopuler di dunia Facebook terus berbenah. Facebook memperbarui kebijakan aplikasi Messenger. Kini, berkomunikasi lewat Messenger tidak harus dengan menjalin pertemanan.

Advertisement

Facebook menyematkan fitur bernama “Message Request”. Fitur ini membuat pengguna Messenger Facebook dapat memulai percakapan langsung dengan orang lain yang belum terhubung. Namun sebelum dapat memulai percakapan, pengguna harus meminta izin terlebih dahulu.

“Sekarang hal yang dibutuhkan untuk berkomunikasi dengan orang lain lewat Messenger Facebook hanyalah namanya,” ungkap David Marcus, Vice President Messaging Products Facebook lewat akun Facebook miliknya.

Mengutip informasi dari laman Tech Crunch, Kamis (29/10/2015), pengguna dapat memulai percakapan dengan orang asing hanya dengan mencari namanya di Messenger Facebook. Lalu, mengajukan ijin untuk melakukan percakapan.

Advertisement

Setelah itu pengguna yang menerima permintaan percakapan tersebut dapat memilih menerima atau menolak percakapan tersebut. Namun, sebelumnya penerima akan mengetahui sedikit informasi tentang pengirim permintaan tersebut.

Sebelumnya fitur serupa juga sudah tersedia, namun pesan-pesan dari orang asing tersebut masuk ke “Other Folder” dan hanya bisa diketahui ketika diakses menggunakan situs Web. Karena itu, cukup banyak pengguna yang mengabaikan fitur ini.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif