SOLOPOS.COM - Lumia 640

MWC 2015 menghadirkan duet smartphone murah Microsoft Lumia 640 dan Lumia 640 XL. Melalui MWC 2015 pula, Microsoft mengumumkan pre-order dua smartphone ini.

Solopos.com, BARCELONA – Microsoft memperkenalkan duo Lumia 640 yang diplot menggantikan Lumia 1320. Microsoft memastikan Lumia 640 dan Lumia 640 XL menyasar segmen ponsel murah.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Dilaporkan GSMArena, Jumat (6/3/2051), hanya berselang beberapa hari sejak diumumkan di MWC 2015 lalu, Microsoft diketahui telah membuka pre-order untuk Lumia 640 di tiga negara. Pemesanan Lumia 640 telah dilayani secara online dari toko Microsoft Inggris, Jerman, dan Perancis, namun dengan harga yang berbeda-beda.

Melalui Microsoft Store, Lumia 640 telah bisa dipesan di Jerman dengan harga 159 euro. Di Perancis, Microsoft Store menyediakan fasilitas pemesanan Lumia 640 dengan harga 179 euro, sedangkan di Inggris harga pemesanan Lumia 640 merupakan yang tertinggi yaitu 169,99 poundsterling atau sekitar 236 euro. Perbedaan harga tersebut diperkirakan akibat penerapan pajak oleh masing-masing negara yang berbeda-beda.

Dilansir CNet, Selasa (3/3/2015), Microsoft akan merilis Lumia 640 pada bulan April 2015 mendatang. Lumia 640 varian 3G akan dijual dengan harga 139 euro atau sekitar Rp2,1 juta, sementara Lumia 640 LTE dibanderol 159 euro atau sekitar Rp2,4 juta.

Microsoft Lumia 640 XL akan memulai debut pada bulan Maret 2015 ini dengan harga 189 euro atau sekitar Rp2,75 juta untuk versi 3G dan 219 euro atau Rp3,2 juta untuk versi LTE.

Kedua model juga akan tersedia dalam varian dual-SIM, dan beberapa pilihan warna. Keduanya akan tersedia untuk pertama kalinya di Amerika Serikat dan Inggris.

Solopos.com mengutip laman The Verge, Selasa (3/3/2015), Microsoft Lumia 640 memakai layar 5 inci resolusi 1280 x 720 piksel dengan lapisan Gorilla Glass 3.

Di dalamnya terdapat prosesor Qualcomm Snapdragon 400 1.2 GHz dengan RAM 1GB dan penyimpan internal 8GB.

Terdapat kamera 8 megapiksel dengan lampu kilat LED di bagian belakang dan di bagian depan terdapat kamera selfie 1 megapiksel. Untuk memperoleh hasil terbaik, Microsoft juga menyertakan aplikasi Lumia Camera di dalamnya.

Sedangkan Lumia 640 XL memakai layar 5,7 inci dengan resolusi 1280 x 720 piksel. Kamera belakangnya memakai sensor 13 megapiksel dengan lampu kilat LED dan lensa Carl Zeiss. Layar ini juga memiliki lapisan Gorilla Glass seperti Lumia 640. Sementara itu di bagian depan Lumia 640 XL terdapat kamera 5 megapiksel untuk selfie.

Microsoft Lumia 640 XL juga memakai chipset Qualcomm Snapdragon 400 dengan RAM 1GB. Penyimpan internalnya juga tetap 8GB dan dapat diekspansikan menggunakan kartu microSD.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya