SOLOPOS.COM - Argyle Violet Diamond (News Discovery)

Penemuan baru berlian berwarna ungu ditemukan di Australia.

Solopos.com, SOLO – Sebuah berlian langka berwarna ungu ditemukan di tambang Argle, Australia. Tambang tersebut merupakan salah satu tempat di mana lebih dari 90 persen perhiasan berwarna merah dan merah muda di dunia diproduksi.

Promosi Mudik: Traveling Massal sejak Era Majapahit, Ekonomi & Polusi Meningkat Tajam

Setelah mendapatkan polesan dan dibersihkan dari debu yang menempel, berlian yang dinamai Argyle Violet tersebut memiliki kadar 2.83 karat dan berbentuk oval. Berlian itu akan menjadi berlian inti yang dipamerkan di pameran tahunan berlian merah muda milik perusahaan Rio Tinto.

“Sangat langat dan terbatas dari alam, Argyle Violet akan sangat dicari karena keindahan, bentuk, dan asalnya,” ucap manajer pemasaran Rio Tinto Diamonds, Patrick Coppens sebagaimana dilansir News Discovery.

Hingga saat ini belum dipastikan berapa nilai berlian Argyle Violet. Namun, berlian tersebut diperkirakan memiliki harga US$4 juta atau senilai Rp52 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya