Teknologi
Kamis, 30 April 2020 - 00:20 WIB

Per 30 April, Streaming Video Hooq di Indonesia Resmi Berakhir

Newswire  /  Jafar Sodiq Assegaf  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Layanan video on demand Hooq resmi berhenti di Indonesia. (Istimewa)

Solopos.com, JAKARTA - Layanan video on demand Hooq akhirnya resmi berakhir di Indonesia. Melalui akun Twitter resminya, Hooq menyampaikan bahwa eksistensi layanan streaming-nya akan berakhir pada esok hari, Kamis 30 April 2020.

Gagal Saingi Netflix, Video Streaming Hooq Bakal Dihentikan

Advertisement

"Di hari ini, tibalah pula akhir dari perjalanan Hooq dalam menceritakan berbagai kisah-kisah yang luar biasa pun menghibur. Di hari ini, mungkin akan penuh dengan kesedihan, bahkan isak tangis yang memburu," cuit Hooq dalam sebuah thread.

"Namun, memori kebersamaan kita selama ini telah terekam dalam ingatan dan membekas dalam kalbu. Memori yang akan menghapus tetesan air mata yang mengalir membasahi pipi," lanjutnya.

Pihak perusahaan pun mengucapkam terima kasih kepada para pelanggannya di Indonesia yang tetap bersama Hooq hingga di penghujung jalannya.

Advertisement

Indo XXI Tutup, 1.130 Situs Video Streaming Ilegal Diblokir

Tak Ada Hooq di Indonesia

"Terima kasih untuk kebersamaan kita. Terima kasih untuk dukungan kalian selama ini. Terima kasih untuk semuanya. Tanpa kalian Hooq tidak akan bisa mencapai titik raihan terjauhnya, yakni hari ini. Hari ini, kami pamit. #TerimaKasihIndonesia," tandasnya.

Sebelumnya diwartakan bahwa Hooq memang telah menyerah dalam persaingan layanan video streaming karena tak mampu melawan dominasi para pemain lama termasuk Netflix.

Advertisement

Pada akhir Maret kemarin Hooq secara resmi sudah mengajukan likuidasi di Singapura karena terus gagal meraih target dan tak kunjung meraup untung.

Panduan Streaming Aman Tanpa Khawatir Kuota Jebol

Hooq sendiri adalah salah satu unit usaha milik operator telekomunikasi Singapura, Singapore Telecommunication (Singtel), bukan dari Indonesia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif