Teknologi
Sabtu, 19 Juli 2014 - 02:45 WIB

PHK 18.000 Karyawan, Microsoft Bakal Hentikan Produksi Nokia X

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi merger Microsoft dan Nokia (Toastmile.com)

Solopos.com, SOLO – Microsoft berencana menghentikan produksi smartphone dengan sistem operasi (OS) Android. Nokia X yang menjadi produk andalan Nokia ber-OS Android menjadi produk mereka yang akan segera dihentikan.

Walaupun mereka mengatakan akan menghentikan produksinya, tapi Microsoft tetap memberikan garansi pada seluruh produk yang telah beredar di seluruh pasar global.

Advertisement

Keputusan menjadi sebuah langkah lanjutan setelah Microsoft memangkas 18.000 karyawannya. Melalui e-mail yang dikirimkan kepada seluruh karyawan pada Kamis (17/7/2014, eksekutif Microsoft, Stephen Elop mengatakan, smartphone ber-OS Android akan dihapus dari produksi mereka di masa depan.

“Dalam waktu dekat, kami berencana untuk mendorong Windows Phone dengan menargetkan segmen smartphone yang lebih terjangkau, yang merupakan segmen yang tumbuh paling cepat dari pasar, dengan Lumia. Kami berencana untuk memberikan biaya yang lebih rendah pada Lumia dengan menggeser Nokia X untuk mengembangkan perangkat Windows Phone,” ujar Stephen Elop sebagaimana dikutip BBC, Kamis (17/7/2014).

Lebih jauh, Stephen mengatakan langkah ini ditempuh untuk mendorong penjualan Nokia Lumia yang masih tertinggal dari pesaingnya yakni Apple dan Samsung.

Advertisement

Penghapusan OS Android di produk Microsoft merupakan langkah strategis untuk mendorong harga Lumia menjadi produk dengan yang lebih terjangkau.

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif