SOLOPOS.COM - Porsche Design P9882 versi standar (Gsmarena.com)

Solopos.com, WATERLOO – Surat terbuka analis Brian Blair yang menyarankan Blackberry merambah pasar low-end sepertinya tidak digubris Blackberry. Alih-alih memperoduksi ponsel ­low end seperti saran Blair, Blackberry malah kembali muncul dengan ponsel super mahal.

Blackberry memperkenalkan smartphone Porsche Design P9882 versi emas. Ponsel ini akan dilepas dengan harga Rp78 juta. Porsche Design P9882 adalah pengembangan perangkat Z10 dengan bentuk berbeda. Versi asli ponsel ini dibandrol Rp29 juta. Nominal ini terbilang cukup mahal untuk ukuran ponsel pintar. Apalagi jika melihat banderol harga yang ditetapkan untuk versi emasnya.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Dilansir Crackberry, Jumat (20/12/2013), banderol harga fantastis yang ditetapkan rasanya tidak mengherankan. Pasalnya hampir seluruh body ponsel terbalut dengan lapisan emas. Ponsel ini mengusung layar high definition (HD) 4,2 inci dengan resolusi 720 piksel. Sementara prosesor yang digunakan adalah dual-core 1,5 GHz, RAM 2 GB, dan memori internal 64 GB.

Melihat harganya, Ponsel ini jelas menyasar kelas atas. Anda berminat?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya