Teknologi
Minggu, 21 Januari 2018 - 13:10 WIB

Samsung Galaxy A8 dan A8 Plus, Smartphone Keren Buat Kaum Milenial

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - (kiri-kanan) Jo Semidang, Corporate Marketing Director SEIN; Mesty Ariotedjo, socialpreneur, pemusik dan dokter; Yasa Singgih, young entrepreneur pendiri Man’s Republic; Denny Galant, Head of IT & Mobile Product Marketing SEIN; saat peluncuran Samsung Galaxy A8 dan A8+ di Jakarta. (Istimewa)

Inilah smartphone terbaru dari Samsung yang keren untuk kaum milenial, Galaxy A8 dan A8 Plus.

Solopos.com, SOLO – Samsung resmi meluncurkan ponsel terbaru super canggih, yakni Galaxy A8 dan A8 Plus, Rabu (17/1/2018). Ponsel yang hadir dengan desain dan fitur ciamik ini dirilis menyasar kalangan milenial yang bergaya hidup mobile.

Advertisement

“Galaxy A8 dan A8 Plus merupakan bentuk komitmen Samsung untuk menghadirkan produk yang mampu mengikuti perkembangan gaya hidup penggunanya. Kami menghadirkan inovasi yang sesuai kebutuhan, karena perangkat ini ditujukan untuk milenial yang punya kebutuhan dengan kamera ganda di depan,” jelas Jo Semidang, Corporate Marketing Director Samsung Electronics Indonesia, dalam siaran pers yang diterima Solopos.com, Jumat (19/1/2018). Baca juga: Beda Spesifikasi Samsung Galaxy A8 dan A8+

Kedua smartphone terbaru dari Samsung ini dibekali kamera ganda di bagian depan yang memaksimalkan kebiasaan selfie generasi milenial. Kamera ganda ini membuat hasil foto selfie bening. Galaxy A8 dan A8 Plus hadir dengan dual front camera berkapasitas 16MP + 8MP F1.9 dan kamera belakang 16MP F1.7 yang menghasilkan jepretan terbaik di manapun dan kapanpun.

Kamera depan ini terdiri dari dua kamera terpisah, yakni lensa wide angle dan bokeh (live focus). Dengan kedua lensa ini, pengguna bisa mendapatkan hasil foto terbaik, yakni berlatar belakang buram atau jernih dan tajam. Bahkan, pengguna bisa mendapatkan foto terbaik di tempat yang minim cahaya. Sebab, kamera pada Galaxy A8 dan A8 Plus memiliki aperture F1.7 yang mampu menghasilkan gambar terbaik dalam kondisi minim cahaya. Baca juga: Samsung Galaxy A8 dan A8+ Dijual 19 Januari, Berapa Sih Harganya?

Advertisement

Dari segi desain, Galaxy A8 dan Galaxy A8 Plus tampil beda dibanding Galaxy seri A sebelumnya dengan mengusung layar bezel-less Infinity Display, seperti yang sebelumnya diterapkan di flagship Galaxy S8 dan Galaxy Note 8. Selain kamera yang mumpuni, Galaxy A8 dan A8 Plus ini juga dibekali dengan beragam fitur kelas premium lain yang membuat pengguna merasa nyaman.

Layar smartphone Galaxy A8 berukuran 5,6 inci dengan aspect ratio 18,5:9 dan resolusi 1.080 x 2220 piksel. Sedangkan, layar Galaxy A8 Plus berukuran lebih besar, yakni 6 inci, dengan aspect ratio dan resolusi yang sama.

Samsung Galaxy A8 memiliki RAM 4 GB, media penyimpanan 32 GB dengan dukungan micro SD hingga 256 GB, baterai 3.000 mAh, kamera belakang 16 mega piksel (lensa F/1.7) dan OS Android Nougat 7.1. Sementara Galaxy A8 Plus dibekali RAM 6 GB, media penyimpanan 64 GB dengan dukungan micro SD hingga 256 GB, baterai 3.500 mAh, kamera belakang 16 mega piksel (lensa F/1.7), dan OS Android Nougat 7.1.

Advertisement

Asisten pintar Bixby menjadi pelengkap fungsi. Pengguna bisa menerjemahkan teks dalam bahasa apa saja ketika bepergian dengan menggunakan kamera. Gedung-gedung atau pemandangan pun bisa difoto lalu diketahui informasi selengkapnya dengan Bixby.

Galaxy A8 dan A8 Plus juga diilengkapi fitur keamanan premium, yaitu finger print dan face recognition. Selain itu, Galaxy A8 dan A8 Plus memperkokoh daya tahannya dengan menggunakan teknologi bersertifikat IP68. Teknologi ini memungkinkan Galaxy A8 dan A8+ tetap bisa memberikan performa kerja yang optimal dalam kondisi apapun karena memiliki daya tahan yang baik terhadap air dan debu.

“Segala keunggulan dalam Galaxy A8 dan A8 Plus apabila kita bisa bersinergi dengan baik dan mampu mengoptimalkannya maka dipastikan dapat menjawab kebutuhan kita dan membuat kita bisa keep up with trend dan membuat kita bisa selalu meraih kesuksesan dan hidup yang lebih mapan,” tegas Denny Galant, Head of Product Marketing IT & Mobile Samsung Electronics Indonesia.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif