Teknologi
Sabtu, 31 Juli 2021 - 10:34 WIB

Sariamin Ismail, Novelis Perempuan Pertama Indonesia Muncul di Google Doodle Hari Ini

Nugroho Meidinata  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Google Doodle hari ini menampilkan Sariamin Ismail. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Ada yang mencuri perhatian penampilan Google Doodle hari ini, Sabtu (31/7/2021).

Pada hari ini, Google menghadirkan sosok novelis perempuan pertama Indonesia asal Pasaman Barat, Sumatra Barat, yakni Sariamin Ismail. Dan ternyata hari ini merupakan hari kelahiran Sariamin Ismail ke-112.

Advertisement

Baca Juga: Pentingnya Pemerintah Aktif Bermedia Sosial Biar Bisa Mendekat ke Masyarakat

Pada Google Doodle hari ini, Sariamin Ismail tampil dengan mengenakan pakaian adat khas Minang.

Perempuan yang meninggal 1995 di usianya ke 86 tahun itu kerap menggunakan nama samaran Selasih dan Seleguri atau juga kerap memakai nama gabungan keduanya, yakni Selasih Seleguri.

Advertisement

Baca Juga: Doa Agar Mudah Melahirkan Menurut Islam, Dibaca Suami ya!

Dikutip dari Wikipedia, adapun novel pertama dari Sariamin Ismail adalah Kalau Tak Untung yang diterbitkan oleh Balai Pusaka pada 1934.

Sariamin Ismail, sosok yang muncul padaa Google Doodle hari ini juga kerap menulis di sejumlah surat kabar, seperti Pujangga Baru, Panji Pustaka, Asjarq, Sunting Melayu, dan Bintang Hindia.

Advertisement

Baca Juga: Potret Selvi Ananda Ini Dibilang Mirip Artis Korea, Setuju Lur?

Saat pindah ke Kuantan sejak 1941, Sariamin masuk dalam anggota parlemen daerah Provinsi Riau pada 1947. Meski aktif di parlemen, dia tetap masih aktif menulis.

Baca Juga:  Mencukur Bulu Kemaluan Saat Haid, Apakah Boleh Menurut Islam?

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif