Teknologi
Rabu, 23 September 2015 - 09:00 WIB

SMARTPHONE MURAH : Coolpad Rogue 4G LTE Dijual Rp728.925, Mau?

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Coolpad Rogue (Phonereview.co.uk)

Smartphone murah Coolpad Rogue berbasis 4G LTE dijual Rp728.925.

Solopos.com, SOLO  – Perusahaan ponsel asal Tiongkok, Coolpad, resmi merilis smartphone murah Rogue. Ponsel pintar berbasis teknologi 4G LTE itu dijual US$50 atau Rp728.925.

Advertisement

Sebagaimana diberitakan Phonereview.co.uk, Selasa (22/9/2015), spesifikasi smartphone murah Coolpad Rogue itu cukup mumpuni.

Smartphone murah Coolpad Rogue memiliki ukuran layar 4 inci dengan resolusi 800 x 480 dan panel layar WVGA.  Ponsel buatan Tiongkok itu didukung prosesor dual core Snapdragon yang dilengkapi GPU Adreno 304.

Ponsel pintar Coolpad Rogue akan menggunakan operation system (OS) Android 5.1.1. Smartphone murah Rogue juga akan diperkuat dengan RAM 1 GB dan memori internal 8 GB. Kapasitas 8 GB itu bisa diperluas dengan slot microSD hingga 32 GB.

Advertisement

Coolpad Rogue akan dibekali kamera belakang  2 megapiksel (MP), dan kamera depan 0,3 MP. Meski kecil, resolusi kamera depan itu masih cocok digunakan untuk selfie.

Koneksi Internet smartphone murah Coolpad Rogue itu sudah dibekali dengan layanan 4G long term evolution (LTE) dan AWS3. Koneksi Internet cepat  itu akan dipadukan dengan baterai yang bisa bertahan enam jam.

Untuk harganya, dengan koneksi 4G LTE, smartphone murah Coolpad Rogue akan dijual US$50 atau Rp728.925. Tidak ada smartphone dengan 4G LTE yang dijual semurah Coolpad.

Advertisement

Smartphone Coolpad Rogue akan dijual secara online dan store dari T-Mobile, 30 September 2015. Namun, belum diketahui jadwal perilisan smartphone Coolpad itu di pasar internasional termasuk Indonesia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif