SOLOPOS.COM - Oppo A51kc (Phone Arena)

Smartphone terbaru milik Oppo diketahui telah masuk di badan sertifikasi Tiongkok, TENAA.

Solopos.com, SOLO – Produsen smartphone asal Tiongkok, Oppo, membikin produk terbaru. Perangkat terbaru itu merupakan versi rendah dari Oppo A51.

Promosi Ayo Mudik, Saatnya Uang Mengalir sampai Jauh

Seperti dilansir Phone Arena, Senin (3/8/2015), smartphone terbaru itu bernama Oppo A51kc. Perangkat tersebut telah masuk ke badan sertifikasi Tiongkok, TENAA. Beberapa spesifikasinya pun sudah terungkap.

Oppo A51kc memiliki layar 5 inci dengan resolusi 540×960 piksel. Smartphone terbaru itu didukung prosesor Quad Core dengan kecepatan 1,2 GHz. Perangkat ini juga bakal didukung RAM sebesar 1 GB.

Oppo A51kc dibekali dengan memori internal 8 GB. Di sektor kamera, ponsel tersebut dipersenjatai dengan kamera belakang 8 MP dan kamera depan 5 MP. Oppo A51kc akan menjalankan OS Android Lollipop.

Seperti diketahui spesifikasi tersebut masih rendah jika dibanding pendahulunya Oppo A51.  Ponsel ini dibekali dengan RAm 2 GB, memori internal 16 GB, dan layar beresolusi 720×1.280 piksel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya