Teknologi
Jumat, 5 Agustus 2016 - 19:25 WIB

SMARTPHONE TERBARU : Preorder Samsung Galaxy Note 7 Dimulai

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Samsung Galaxy Note 7 (Detik)

Smartphone terbaru Samsung Galaxy Note 7 sudah bisa dipesan di Indonesia.

Solopos.com, JAKARTASmartphone terbaru Galaxy Note 7 yang baru saja dirilis Samsung di New York, Amerika Serikat, kini sudah bisa diboyong oleh para peminatnya di Indonesia lewat pemesanan secara online.

Advertisement

Penerus dari seri smartphone terbaru Galaxy Note 5 tersebut bisa didapatkan melalui metode preorder mulai Jumat ini hingga 21 Agustus 2016 di situs GalaxyLaunchPack.com.

Ada tiga pilihan paket dan bonus spesial yang ditawarkan melalui situs pemesanan tersebut yang merupakan hasil kerja sama Samsung dengan e-commerce Dinomarket.

Advertisement

Ada tiga pilihan paket dan bonus spesial yang ditawarkan melalui situs pemesanan tersebut yang merupakan hasil kerja sama Samsung dengan e-commerce Dinomarket.

“Selain menawarkan kemudahan berbelanja dengan sistem pembayaran dari DinoPay, ada metode cicilan 0% hingga 12 bulan dan cashback senilai Rp900.000 selama masa preorder,” kata CEO Dinomarket, Victor Wiguna, seperti dilansir Detik, Jumat (5/8/2016).

Victor juga menjelaskan, pihaknya sudah kali ke-10 menjadi platform dan partner ekslusif Samsung untuk event pre-order smartphone flagship dan smartwatch Samsung dalam tiga tahun terakhir. “Dinomarket.com kembali dipercaya sebagai partner eksklusif untuk mengelola situs pre-order resmi Samsung yakni GalaxyLaunchPack.com,” ujarnya.

Advertisement

Vebyna juga mengonfirmasi, Galaxy Note 7 yang telah dipesan baru bisa diambil pada 1 September 2016. Harga Rp10,77 juta yang dijanjikan Samsung mendapat bonus battery pack 10.200 mAh senilai Rp950.000 Samsung juga menawarkan sejumlah paket bundling. “Ada bundling dengan New Gear VR seharga Rp11,27 juta dan satu lagi bundling dengan Gear Fit 2 seharga Rp11,97 juta,” jelasnya.

Adapun smartphone terbaru Samsung Galaxy Note 7 mengusung beberapa fitur baru lebih daripada versi sebelumnya, Galaxy Note 5. Misalnya seperti layar lengkung di kedua sisi dan pengisian daya menggunakan port USB type-C.

Phablet ini juga dibekali dengan teknologi pemindai iris mata yang memungkinkan pengamanan data pribadi jadi lebih aman dan nyaman. Layar Gorilla Glass 5 dan S Pen Stylus akurat dan sensitif menjadikan Galaxy Note 7 lebih baik dibanding generasi sebelumnya.

Advertisement

Selain itu, Galaxy Note 7 dan stylusnya tahan terhadap air dan debu dengan IP68 bisa mencapai kedalaman 1,5 meter selama 30 menit. S-Pen yang menjadi unggulannya juga tetap dapat bekerja dalam keadaan basah. Mempunyai baterai sebesar 3.500 mAh di dalamnya membuat Anda tidak perlu khawatir akan kehabisan daya.

Untuk kamera, smartphone terbaru Samsung Galaxy Note 7 dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 12 megapiksel (MP) dan kamera depan 5 MP. Dua kamera itu dilengkapi sensor F 1.7 yang menjadikan auto focusnya bisa lebih cepat dan juga dapat menangkap gambar dengan jelas walaupun di tempat yang kurang cahaya.

Seperti dikutip dari Okezone, Jumat, Founder Komunitas Gadtorade yang menekuni teknologi Android, Lucky Sebastian, mengatakan Tak hanya kapasitas memori, smartphone terbaru Galaxy Note 7 memberikan fitur baru selain untuk menulis dan menggambar. Fitur translate sangat membantu pengguna, terutama para pencinta travelling.

Advertisement

Selain itu, kemampuan IP68 berikan keleluasaan pengguna yang dalam keseharian tak sengaja sering bersentuhan dengan air. “Sedangkan fitur iris scanner pada Galaxy Note 7 memperkuat sistem keamanan yang telah hadir sebelumnya seperti pattern dan fingerprint,” pungkasnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif