SOLOPOS.COM - HTC 10 (Engadget)

Smartphone terbaru HTC 10 telah resmi diluncurkan. Berapa harganya?

Solopos.com, SOLO — Vendor asal Taiwan, HTC, resmi meluncurkan smartphone terbaru, Selasa (12/4/2016). Smartphone bernama HTC 10 itu akan dijual US$699 atau Rp9,1 juta.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Sebagaimana dikutip dari Engadget, Selasa (12/4/2016), smartphone terbaru HTC 10 dibekali spesifikasi mumpuni. Sesuai bocoran sebelumnya, mengandalkan HTC 10 dibekali kamera belakang beresolusi 12 Ultra Piksel dengan tambahan fitur laser autofokus.

Sedangkan kamera depan, smartphone terbaru HTC 10 memiliki resolusi 5 MP lengkap dengan fitur OIS dan autofokus. HTC 10 telah menggunakan sistem operasi Android 6.0 Marshmallow yang dikombinasikan dengan layanan antarmuka HTC Sense.

HTC memang dikenal sebagai produsen smartphone terbaru yang mengandalkan kamera berkat Ultra Piksel. Fitur Ultra Piksel itu pernah hadir di HTC One M7 dan M8. Selain itu HTC 10 memiliki layar berukuran 5,2 inci dengan resolusi 2.560 x 1.440 piksel.

Untuk jeroannya, smartphone terbaru HTC 10 diperkuat prosesor Snapdragon 820 yang dipadukan dengan RAM 4 GB. Kapasitas memori internal HTC 10 sebesar 32 GB yang bisa diperluas dengan MicroSD. HTC juga menyematkan desain unibody dan sidik jari untuk keamanan.

Untuk baterai, HTC menyematkan daya sebesar 3.000 mAh. Meski bisa bertahan beberapa hari, smartphone terbaru HTC 10 tetap dibenami fitur Quick Charge 3.0 yang terhubung melalui USB Type-C di bagian bawah.

Smartphone terbaru HTC 10 akan dijual US$699 atau sekitar Rp9,1 juta. HTC 10 bekerja sama dengan operator seluler AT&T dan T-Mobile dalam dukungan kartu SIM. Untuk jadwal peluncuran di pasar internasional masih belum diketahui dan menunggu kabar dari sang vendor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya