Teknologi
Jumat, 1 Januari 2016 - 12:30 WIB

SMARTPHONE TERBARU : ZTE Nubia Z11 Hadir 5 Januari 2016

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ZTE Nubia Z11 (Digitaltrends)

Smartphone terbaru ZTE Nubia Z11 akan meluncur 5 Januari 2016 alias pekan depan.

Solopos.com, SOLO — Vendor asal Tiongkok, ZTE, akan meluncurkan smartphone terbaru Nubia Z11 awal 2016. Ya, ZTE akan menjadi vendor pertama yang akan menghadirkan ponsel anyar 5 Januari 2015.

Advertisement

Sebagaimana diberitakan Ubergizmo, Kamis (31/12/2015), bocoran kabar peluncuran smartphone terbaru Nubia Z11 ada di jejaring sosial asal Tiongkok, Weibo. Di akun resmi Weibo, ada gambar ZTE Nubia yang akan dirilis 5 Januari 2016.

Dalam foto berbentuk undangan di Weibo ada tulisan Hello, World. Januari 5, The New Release! Itu menjadi bukti akan ada peluncuran smartphone terbaru bernama Zubia Z11.

Ya  ZTE memang diprediksi akan meluncurkan smartphone terbaru Nubia Z11. Peluncuran itu juga dilengkapi dengan adanya situs baru ZTE Nubia, Nubia.com. ZTE harus mengeluarkan dana US$2 juta atau lebih dari Rp27 miliar untuk membuka situs tersebut.

Advertisement

Menurut bocoran spesifikasi yang telah muncul, smartphone terbaru ZTE Nubia Z11 akan dibuat dengan bahan metal. ZTE menyematkan layar berukuran 5,2 inci dengan resolusi 2K di Nubia anyar tersebut.

Di sektor kamera belakang, resolusi 21 megapiksel (MP) bisa membuat pengguna menghasilkan gambar atau video jernih dan tajam. Dilengkapi prosesor buatan Qualcomm, Snapdragon 820 dan RAM 4 GB, membuat ponsel pintar itu akan sangat tangguh.

Apabila meluncur 5 Januari 2016, maka smartphone terbaru Nubia Z11 akan menjadi perangkat pertama yang menggunakan prosesor Snapdragon 820 mendahului perangkat anyar Samsung dan Xiaomi. Untuk harga jualnya masih menunggu hari H atau pekan depan.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif