SOLOPOS.COM - Apple Watch di tangan bertato (Mirror.co.uk)

Smartwatch terbaru besutan Apple tak bisa digunakan orang bertato.

Solopos.com, SOLO – Saat ini, Apple Watch menjadi jam tangan yang populer. Namun, smartwatch terbaru itu ternyata tidak bisa digunakan orang bertato.

Promosi Mali, Sang Juara Tanpa Mahkota

Seperti dilansir Mirror.co.uk, Jumat (1/5/2015), Apple Watch tidak bisa digunakan tangan penuh tato karena perangkat tersebut tidak mampu membaca banyak paduan warna pada kulit. Akibatnya, sensor yang dimiliki Apple Watch menjadi kacau.

“Perubahan permanen atau sementara pada kulit Anda akan berpengaruh terhadap kinerja sensor detak jantung, seperti tato,” ujar perwakilan Apple Watch.

“Tinta, pola, dan beberapa desain tato dapat memblokir cahaya dari sensor sehingga sulit untuk dibaca,” imbuh dia.

Para pengguna Apple Watch yang memiliki tato juga mengungkapkan masalah tersebut di media sosial seperti Reddit dan Twitter. Mereka beranggapan kulit bertato dapat mengganggu lampu hijau dan inframerah yang dipancarkan smartwatch terbaru itu.

Lampu hijau di Apple Watch itu berfungsi mendeteksi jumlah darah yang mengalir melalui pembuluh darah dari pergelangan tangan sehingga dapat mendeteksi detak jantung penggunanya. Terdapat juga masalah pada layar Apple Watch yang tidak bisa mengunci saat digunakan tangan bertato.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya