Teknologi
Senin, 18 Januari 2016 - 07:00 WIB

SMARTWATCH TERBARU : Pengembangan Apple Watch 2 Dibantu Tenaga Medis

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Apple Watch (Ubergizmo)

Smartwatch terbaru Apple Watch 2 dibuat oleh tenaga ahli dan medis.

Solopos.com, SOLO — Perusahaan teknologi asal Amerika Serikat, Apple, saat ini sibuk mengembangkan smartwatch terbaru Apple Watch  2. Apple Watch 2 merupakan penerus Apple Watch generasi pertama.

Advertisement

Sebagaimana dikutip dari Gsmarena, Kamis (14/1/2016), dalam pengembangan smartwatch terbaru Apple Watch 2, Apple memperkerjakan beberapa tenaga medis. Sepertinya jam tangan pintar Apple itu dibuat khusus untuk kesehatan.

Menurutnya Barry Lam, smartwatch terbaru Apple Watch 2 dalam tahap pengembangan akhir dan akan dirilis Juni 2016. Dalam pertemuan dengan investor, Barry Lam mengatakan Apple Watch 2 memiliki kualitas lebih baik dibanding Apple Watch generasi pertama.

Informasi mengenai spesifikasi jam tangan pintar Apple Watch 2 memang masih sedikit. Smartwatch terbaru tersebut kabarnya akan mengusung fitur kamera video dan sistem nirkabel baru.

Advertisement

Seperti halnya Apple Watch generasi pertama, smartwatch terbaru Apple Watch 2 kemungkinan akan hadir dalam beberapa versi termasuk versi sport. Beberapa lembaga riset menyebutkan versi sport merupakan versi Apple Watch yang paling laris.

Sebelumnya, tersiar kabar smartwatch terbaru Apple Watch generasi terbaru akan memiliki kamera depan. Kamera tersebut akan disematkan di bezel depan perangkat. Fungsinya adalah untuk melakukan dan menerima panggilan video.

Apple Watch generasi pertama mencatatkan sebuah prestasi. Smartwatch terbaru bikinan Apple itu disebut-sebut mampu mendominasi pasar jam tangan pintar tahun 2015 lalu. Tapi untuk uji coba smartwatch terbaru Apple 2 bisa dilakukan Januari 2016 dan bisa jadi diperkenalkan di MWC 2016.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif