Teknologi
Selasa, 6 Mei 2014 - 10:39 WIB

TABLET TERBARU : Polytron Lempar Android Cosmica T7800 ke Pasar, Ini Spesifikasinya

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Cosmica T7800 (google img)

Solopos.com, JAKARTA–Salah satu perusahaan elektronik di Indonesia, PT Hartono Istana Teknologi, yang memproduksi Polytron mengeluarkan tablet android Cosmica T7800. Tablet ukuran 7,85 inci ini dibanderol Rp2,5 juta.

Produk sudah dipasarkan 1 Mei di Pulau Jawa. Polytron Cosmica T7800 menawarkan spesifikasi dan fitur pendukung pekerjaan seperti untuk pesentasi yang dapat dihubungkan langsung dengan layar besar, komunikasi, dan permainan. Public Relations & Marketing Event Manager Polytron, Santo Kadarusman, menyampaikan sejumlah aplikasi yang ditawarkan produk baru itu melalui siaran pers yang diterima solopos.com, Selasa (6/5/2014).

Advertisement

Polytron Cosmica T7800 menggunakan layar IPS serta touch panel halus, processor Quad Core dengan kecepatan 4 x 1.2 GHz, memori 8 GB, RAM 1 GB, dan eksternal memori dapat ditingkatkan hingga 32 GB.

Sedangkan untuk kebutuhan komunikasi, Cosmica dilengkapi jaringan GSM 3G (HSDPA). Polytron Cosmica T7800 juga memiliki HDMI port sehingga dapat dihubungkan ke televisi atau proyektor untuk presentasi di layar besar. Produk yang akan diluncurkan ke luar Pulau Jawa pada Juni ini juga dilengkapi kamera belakang 5 mega pixel dan depan VGA. Kamera dapat ditingkatkan menggunakan software.

“Polytron meluncurkan android tablet sebagai produk komputasi portable dan pelengkap komunikasi. Kami juga menyediakan bonus exclusive leather case serta tambahan hadiah lain. Kami berharap konsumen bisa memanfaatkan Polytron Cosmica T7800 sebagai tablet multifungsi,” kata Santo saat dihubungi solopos.com, Selasa.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif