Teknologi
Kamis, 10 September 2015 - 04:00 WIB

TEKNOLOGI TERBARU : Printer Ini Bisa Bikin Makanan Hanya 10 Menit

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Teknologi terbaru printer 3D buatan XZY printing akan bisa digunakan untuk membuat makanan kurang lebih 10 menit.

Solopos.com, SOLO — Teknologi terbaru coba diciptakan oleh perusahaan asal Taiwan, XYZ Printing, berupa printer 3D yang bisa digunakan untuk membuat makanan. Printer canggih itu hanya membutuhan waktu 10 menit untuk mencetak makanan.

Advertisement

Dikutip dari Cnet, Rabu (9/9/2015), perusahaan Taiwan, XYZ printing, memang berupaya mengembangkan teknologi terbaru printer 3D untuk membuat makanan. Sebenarnya sudah ada beberapa printer 3D yang bisa digunakan untuk membuat kue, obat dan permen.

Cukup mudah untuk memuat makanan dengan menggunakan teknologi terbaru printer 3D. Pengguna hanya perlu memasukkan bahan makanan yang ingin dicetak ke printer canggih tersebut. Sama seperti mencetak gambar atau tulisan ke dalam printer-printer biasa.

Untuk membuat makanan di teknologi terbaru printer 3D itu hingga matang, hanya membutuhkan waktu 10 menit-15 menit. Tergantung banyak dan jenis makanan yang dibuat.

Advertisement

Perusahaan XYZ printing mengaku, pihaknya merupakan yang pertama meluncurkan printer 3D yang bisa digunakan untuk membuat makanan. Printer itu memang belum diketahui namanya secara pasti. Namun, akan segera diluncurkan.

Teknologi terbaru printer 3D untuk membuat makanan itu memang ditujukan untuk restoran-restoran yang membutuhkan alat cepat untuk memasak makanan. XYZ akan menjual printer itu tahun depan dengan harga US$1.800 atau Rp25 juta.

Printer 3D untuk membuat makanan itu akan dijual di Tiongkok, Jepang dan Taiwan, Namun, belum diketahui teknologi terbaru buatan Taiwan itu akan dijual di Indonesia.

Advertisement

Setelah negara-negara di Asia, Amerika Serikat dan beberapa negara di Eropa akan mendapat kesempatan untuk mendapatkan teknologi terbaru printer ajaib itu.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif