SOLOPOS.COM - Ilustrasi penggunaan Qi Fast Charging (Engadget)

Teknologi terbaru Qi Fast Charging hadir dengan dukungan daya 15 watt.

Solopos.com, SOLO – Sebuah perusahaan teknologi, Wireles Power Consotium (WPC), menghadirkan sebuah teknologi terbaru. Teknologi itu berupa pengsian cepat nirkabel bernama Qi Fast Charging.

Promosi Ada BDSM di Kasus Pembunuhan Sadis Mahasiswa UMY

Seperti dilansir Engadget, Kamis (25/6/2015) Qi Fast Charging memiliki daya sebesar 15 watt. Hal tersebut memungkinkan pengguna untuk mengisi baterai smartphone atau tablet lebih cepat.

Daya 15 watt itu diklaim lebih besar dari teknologi charging lainnya. Misalnya pengisi daya milik Ipad yang memiliki kapasitas 12 watt. Padahal pengisi daya tersebut sebelumnya sudah dianggap sangat besar di pasaran.

Kabarnya Qi Fast Charging akan dipasangkan pada salah satu produk teranyar Samsung. Namun sampai saat ini, belum diketahui produk Samsung yang mendukung pengisian nirkabel itu.

Samsung sendiri memang dirumorkan tengah menanamkan teknologi power matters alliance pada beberapa seri produk ciptaannya. Teknologi terbaru itu diharapkan mampu mendukung pengisian daya nirkabel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya