SOLOPOS.COM - Ilustrasi poster Disney Pixar (TS2 Space)

Solopos.com, SOLO-Bagi kamu yang ingin bikin gambar ala poster film Disney Pixar yang akhir-akhir ini sedang viral, berikut ini cara membuatnya. Simak ulasannya di info teknologi kali ini.

Poster gambar AI ala Disney baru digemari oleh masyarakat Indonesia pada beberapa hari belakangan ini.

Promosi Ada BDSM di Kasus Pembunuhan Sadis Mahasiswa UMY

Banyak warganet membuat poster gambar bertema Disney Pixar untuk ikut melakukan keseruan, dan akhirnya membagikannya ke media sosial masing-masing, lalu bagaimana caranya?  Ternyata gambar ini dibuat menggunakan artificial intelligence (AI), sehingga cara editnya pun mudah.

Pengguna cukup menuliskan deskripsi gambar yang ingin dibuat, kemudian sistem akan menciptakan desain sesuai deskripsi yang diberikan.

Berikut cara bikin poster ala Disney yang sedang viral di media sosial dikutip dari Bisnis.com pada Senin (30/10/2023):

1. Buka mesin pencarian dan ketikkan www.bing.com/images/create
2. Masuk menggunakan akun Microsoft, apabila tidak memiliki akun, anda harus membuat baru terlebih dahulu
3. Kemudian ketikkan prompt teks dengan detail lengkap. Jangan lupa untuk sesuaikan bahasa pada menu “Setting” agar bisa mengetik teks prompt sesuai bahasa yang Anda pakai
4. Klik “Create” dan tunggu hingga gambar dihasilkan
5. Bing Image Creator akan menunjukkan 4 pilihan gambar poster sesuai dengan deskripsi yang Anda tulis
6. Setelah itu, unduh gambar yang anda sukai

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com Lagi Viral, Ini Cara Buat Gambar ala Poster Disney Pixar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya